Bahaya Pergaulan Bebas dan Cara Menanggulanginya Lengkap

Dalam kesempatan kali ini kita akan membahas mengenai bahaya dan dampak dari pergaulan bebas terutama untuk kaum remaja.Untuk itu, sebeleum mari simak pembahasan lebih detail dalam artikel kali ini mulai dari pengertian pergaulan bebas, bahaya, penyabab, dampak dari pergaulan bebas hingga solusi-solusi yang dapat dilakukan dengan cara mencegah terjadinya pergaulan bebas.

Pengertian Pegaulan Bebas

pengertian pergaulan bebas
pengertian pergaulan bebas

Secara umum pengertian Pergaulan bebas adalah sebuah perilaku negatif sebagai ekspresi penolakan seseorang terutama dalam mentaati peraturan dikalangan para remaja.

Selain itu, pergaulan bebas didefinisikan sebagai salah satu bentuk perilaku yang menyimpang yang melampaui batas dari kewajiban, aturan, tuntutan, syarat, dan perasaan malu.

Pergaulan bebas juga bisa diartikan sebagai perilaku menyimpang yang melanggar norma agama maupun norma kesusilaan maupun nilai-nilai kemanusiaan karena bukan hanya merugikan diri bagi si pelaku melainkan akan merugikan banyak orang, baik itu keluarga maupun orang lain.

Bahaya Pergaulan Bebas

bahaya pergaulan bebas
bahaya pergaulan bebas

Di era yang maju seperti ini, pergaulan bebas sudah dianggap perkara yang biasa, karena telah menjadi gaya hidup bagi sebagian kalangan masyarakat terutama anak muda saat ini. Maka dari itu tidak bisa dielakkan lagi bahwa musibah besar akan menimpa generasi muda, padahal dari ini diharapakan bisa menjadi genarasi yang baik dan bermanfaat bagi dirinya, keluarga, agama, bangsa dan negara.

Keadaan yang terjadi seperti saat ini memang sangat memerlukan perhatian khusus dan penanganan khusus, sebab para remaja seharusnya mendapatkan bimbingan khusus dari orang tua agar bersungguh-sungguh menentukan arah hidup anak-anaknya agar tidak terjerumus dalam berbagai gejala jenis pergaulan bebas yang ada saat ini.

hal ini perlu dilakukan penekan an kembali, karena didalam agama Islam sebagai agama yang sempurna, telah mengatur etika pergaulan dengan norma-norma yang ada. Dimana bila bisa diamalkan, maka akan tercipta kehidupan yang terhormat dan juga bermartabat. Allah SWT menjaga manusia dengan syariat Islam yang membatasi pergaulan antara laki-laki maupun wanita, dan membatasi hubungan dengan ketat antara orang yang tidak memiliki hubungan resmi.

Sekarang ini, kita sudah berada di zaman kebebasan yaitu zaman dimana nilai-nilai keagamaan yang kita anut tidak lagi dikedepankan karena di sekarang banyak sekali orang-orang terutama para remaja yang sudah menyimpang dari aturan-aturan yang berlaku.

Berbagai macam arti dari Pergaulan bebas, salah satunya bisa diartikan sebagai suatu pergaulan yang sudah tidak memiliki batasan, mengabaikan norma-norma agama maupun masyarakat. Sebab hal inilah, pergaulan bebas cenderung mengarah pada hal-hal yang tidak baik, seperti seks bebas, pemaiakan narkoba, dan masih banyak lainnya.

Remaja-remaja kita yang seharusnya menjadi generasi penerus bangsa telah dibutakan dengan budaya barat yang bebas, yah budaya bergaul tanpa adanya batasan sehingganya mereka sudah tidak bisa membedakan mana yang benar dan mana yang salah.

Penyebab Pergaulan Bebas

Penyebab Pergaulan Bebas
Penyebab Pergaulan Bebas

Banyak sekali yang menjadi penyebab Selain ciri-ciri diatas, terdapat penyebab dari pergaulan bebas seperti:

1. Kurangnya Pendidkan Agama

Kuat imannya seseorang karena adanya pendidikan Agama dalam dirinya, baik itu yang diberi oleh kedua orang tua, guru, atau tempat-tempat lain yang mengajarkan pentingnya agama sehingganya bisa membentengi diri dari prilaku yang tidak baik, jadi keismpulannya Pergaulan bebas terjadi karena kurang Iman dan pendidiakn agama selama ia hidup.

2. Taraf Pendidikan Yang Rendah

Pendidikan menjadi salah satu hal bisa menjauhkan kita dari hal-hal yang tidak baik, karena kurangnya pendidikan akan menjadikan seseorang sulit untuk membedakan yang baik dan yang buruk untuk dirinya sendiri maupun untuk orang-orang yang ada disekitarnya dengan keterbatasan pengetahuan seseorang akan menajadikan seseorang bisa dengan mudah terjerumus dan terpengaruh oleh orang-orang yang mengajaknya untuk berbuat hal-hal yang negative.

3. Keluarga Yang Tidak Harmonis (Broken Home)

Psikis seseorang bisa terganggu apabila mendapati keluarga yang tidak harmonis. Hal ini menjadikan seseorang mencari kebahagian di luar rumah sehingga ia merasa bahagia dengan kehidupan yang “liar” faktor inilah yang menyebabkan anak terjerumus kepada pergaulan bebas.

4. Keadaan Ekonomi Keluarga

Tidak bisa dipungkiri, keadaan ekonomi yang rendah bisa menjadi penyebab seseorang menjadi putus sekolah. Yang mana hal ini menjadikan seseorang kekurangan ilmu atau pembelajaran membuat anak sulit membedakan hal yang baik dan yang buruk bagi dirinya.

5. Lingkungan yang Kurang Baik

Seringkali kita dengar bahasa yang keluar seperti bahasa “Kehidupan Bagaimana Lingkungannya”, hal ini memang dari sebagian orang merasakan dampak buruk sebab tinggal di lingkungan yang tidak baik atau bisa dibilang lepas hal ini memudahkan anak terbawa dalam pergaulan bebas

6. Penyalahgunaan Internet

Di zaman yang canggih seperti saat ini, seperti sudah adanya Smartphone memudahkan seseorang melihat atau mencontoh hal yang tidak baik yang memang hal-hal tersebut sudah banyak di media, Kurang bijak dalam penggunaan Internet bisa menjadi faktor seseorang meniru hal yang negatif.

Dampak Pergaulan Bebas pada Remaja

Dampak Pergaulan Bebas pada Remaja
Dampak Pergaulan Bebas pada Remaja

Pergaulan bebas saat ini beresiko tinggi untuk menyerang remaja, hal ini karena remaja memiliki rasa ingin tahu yang cukup besar terhadap hal yang berkaitan dengan hubungan seksual.

Apabila tidak ada edukasi yang cukup dari orang tua, rasa ingin tahu yang di miliki remaja mencoba untuk mencari tahu sendiri dan ini berefek bagi remaja terjerumus kedalam pergaulan bebas semakin membesar.

dampak rasa ingintahu itu tadi dapat berdampak dengan pergaulan bebas seperti seksual yang tidak bisa disepelekan ada berbagai bahaya yang mengintai infeksi menular seksual, dll.

1. Tertular infeksi menular seksual

Remaja yang terjerumus ke dalam pergaulan bebas lebih rentan untuk tertular penyakit menular seksual, hal ini karena kerap bergonta-ganti pasangan.

Semakin sering seseorang bergonta-ganti pasangan, semakin besar risiko untuk terkena infeksi menular seksual, seperti HIV/AIDS dan Raja singa, akan semakin besar menular kepada remaja.

Selain kebiasan bergonta-ganti pasangan, hubungan sesama jenis, penyalahgunaan obat suntik, hubungan seksual dengan pekerja prostitusi, dan kesalahan pemakaian kondom dapat meningkatkan risiko penyebaran infeksi menular seksual.

2. Penularan penyakit kanker

Seorang wanita yang sering bergonta-ganti pasangan lebih berisiko mengalami kanker serviks dan inveksi alat vital.

Sedangkan bagi wanita yang sering melakukan seks oral lebih berisiko untuk terkena kanker mulut dan kanker tenggorokan.

Bagi wanita yang sering melakukan seks anal memiliki risiko lebih besar untuk terkena kanker anus yang sangat bahaya.

3. Kehamilan masa kini

Pergaulan bebas juga akan meningkatkan risiko hamil di usia muda atau masa kini, kehamilan saat remaja membutuhkan perhatian yang khusus, karena ada beragam komplikasi kehamilan yang rentan terjadi pada seorang wanita.

Belum lagi masalah jika pihak laki-lakinya mau tanggung jawab karena biasanya laki-laki yang meniduri wanita sebelum resmi jadi istrinya adalah laki-laki yang bejat, dan jarang yang mau tanggung jawab menikahinya,

Ciri Ciri Pergaulan Bebas Remaja

Ciri Ciri Pergaulan Bebas Remaja
Ciri Ciri Pergaulan Bebas Remaja

Adapun contoh atau ciri-ciri orang yang sedang berada di dalam “Pergaulan Bebas”, diantaranya :

  1. Seks bebas atau melakukan Seks pranikah.
  2. Penyalahgunaan narkoba, barang yang terlaknat barang perusak jati diri remaja.
  3. Mengkonsumsi minuman keras yang merusak fikiran remaja.
  4. Menonton pornografi, yang pastinya akan terangsang untuk mempraktikannya.
  5. Tawuran Memakai pakaian terbuka seperti yang marak terjadi di sekitar kita.
  6. Clubbing dalam arti remaja yang sering main ke dunia malam atau sering kita kenal club.
  7. Menghalalkan segala cara demi suatu hal yang diharapkan.
  8. Melakukan tindakan kriminalitasdan masih banyak lagi contoh yang lainnya.

Cara Mengatasi Pergaulan Bebas

Cara Mengatasi Pergaulan Bebas
Cara Mengatasi Pergaulan Bebas

Pada masa Remaja saat ini adalah masa yang indah untuk mengukir cerita, namun impian memiliki masa muda yang bisa hilang dalam sekejap apabila remaja terjerumus dalam kesalahan pergaulan saat ini.

Kesalahan pergaulan atau yang sering disebut dengan pergaulan bebas artinya melakukan hubungan yang tidak terpuji seperti hubungan seksual dini, penyalah gunaan alat transportasi, penggunaan narkoba dan yang paling miris adalah penentangan terhadap kedua orang tua.

Pergaulan Bebas ini tidak boleh dibiarkan terus menerus karena adanya beragam bahaya yang mengintai misalnya aja bergonta ganti pacar atau pasangan dikalangan remaja, karena ini bisa sangat bahaya buat keluarga dan dirinya sendiri.

Berikut merupakan cara mengatasi pergaulan bebas yang sangat evisien:

1. Mulai topik pembicaraan mengenai seks

Cara mengatasi yang pertama misalnya saat menonton TV atau melihat video dengan adegan berbau seksual, orang tua bisa membuka pembicaraan mengenai pendidikan seks.

Orang tua perlu bersikap terbuka saat mendengar dan menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diajukan anak. Apabila ada kendala dalam menjawab rasa ingin tahu mereka, orang tua bisa mencari informasi dari sumber yang terpercaya, misalnya dari dokter, dan melanjutkan pembahasannya di kesempatan lain.

2. Berikan pemahaman mengenai bahaya pergaulan bebas

Cara mengatasi yang ke dua adalah dengan memberikan pemahaman kepada remaja mengenai bahaya pergaulan bebas yang dapat mengakibatkan kehamilan di luar nikah dan infeksi menular seksual. Diskusikan hal ini dengan bijak dan hindari kesan menakut-nakuti.

3. Dukung remaja melakukan kegiatan positif

Cara mengatasi yang ke Tiga adalah mendukung remaja untuk melakukan kegiatan positif yang disenanginya akan membuat mereka lebih percaya diri dan menghargai diri sendiri hal ini juga akan mengurangi kemungkinan remaja untuk terjerumus ke pergaulan bebas.

4. Peraturan jam malam

Larang anak remaja pulang larut malam, dan berikan pengertian kepadanya secara baik-baik, berikan juga batasan yang jelas bagi anak dalam interaksi dengan lawan jenis.

Usahakan selalu memantau aktivitas yang dilakukan anak tanpa terkesan mengganggu atau mencampuri kegiatan maupun pergaulannya.

Tetap Awasi pula pengaruh televisi, musik, film, atau jenis hiburan lainnya. Anda bisa memberi mereka jadwal mengakses hiburan dengan pengawasan.

Bahaya pergaulan bebas pada remaja tidak dapat dianggap sepele untuk mencegahnya, orang tua perlu mendampingi anak remaja dan memberikan pemahaman serta motivasi kepada mereka tentang pentingnya upaya menghargai diri sendiri dan alihkan perhatian remaja dari bahaya pergaulan bebas dengan berbagai aktivitas dan hobi yang positif.

Demikianlah pembahasan kami mengenai Bahaya Pergaulan Bebas bagi anda para remaja sayangilah dirimu dan jauhkanlah dirimu dari hal-hal yang bisa merugikan dirimu dan orang banyak.

Tetap Ingatlah kita sebagai generasi penerus menjadi harapan dari orang tua maupun dari pendahulu kita, terutama para pahlawan yang mana beliau beliau pasti mengharapkan kita bisa untuk membawa Negara ini kearah yang lebih maju dan berkembang Semoga bermanfaat.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *