30+ Tempat Wisata Di Surabaya Yang Indah Untuk Dikunjungi

tempat wisata surabaya
pixabay.com

30+ Tempat Wisata Di Surabaya Yang Indah Untuk Dikunjungi

Tempat Wisata Di Surabaya – Surabaya adalah Kota yang menjadi metropolitan terbesar di provinsi Jawa Timur dan Surabaya juga menjadi ibu kota dan kota terbesar setelah Jakarta

Kota terbesar ke-2 di Indonesia selama ini lebih dikenal sebagai kota industri meskipun demikian ternyata wisata di Surabaya tahun-tahun belakangan ini berkembang sangat pesat

Anda perlu ketuhui Surabaya punya banyak banget lokasi wisata unik, selain mall-mall dan Tugu Pahlawan yang cukup mainstream bagi anda sedang mencari tempat wisata yng sangat indah yuk kita lihat berbagai tempat wisata di surabaya yang indah untuk dikunjungi.

Tempat Wisata Di Surabaya Taman dan Hutan yang Asri

Surabaya dikenal sebagai kota Pahlawan selain populer dengan sebutan Kota Pahlawan, kini Surabaya juga dikenal sebagai kota seribu taman bahkan di setiap sudut di Surabaya terdapat taman bunga yang asri sebutannya adalah

  1. Taman Harmoni
  2. Taman Mundu
  3. Taman Buah Undaan
  4. Taman Flora
  5. Taman Absari
  6. Taman Mayangkara

beberapa taman tersebut terus menerus diperindah oleh pemerintah kota dengan beragam taman cantik. Salah satunya Taman Harmoni di kawasan Keputih.

Tempat Wisata Di Surabaya yang tertulis diatas ini dipenuhi bunga dan pepohonan yang pas untuk bersantai dan disarankan datang ke sini saat pagi atau sore hari.

 

Tempat Wisata Surabaya Carnival Park

tempat wisata durabaya
instagram.com by@tyjdryo

Surabaya Carnival Park merupakan tempat rekreasi malam yang menyuguhkan berbagai wahana seru. tempat wisata ini bisa mejadi alternatif tempat rekreasi keluarga ketika berlibur di Surabaya.

Tempat Wisata Di Surabaya yang  satu ini khusus beroprasi di malam hari disini mata kita akan dimanjakan dengan desain lampu-lampu yang sangat cantik dan ada lebih dari 50 wahana yang bisa kamu pilih, termasuk roller coaster dan bioskop 4D dengan konsep pasar malam, ada lebih dari 40 stan makanan.

Beragam atraksi dan wahana bisa dimainkan di tempat wisata yang satu ini baik untuk anak-anak maupun bagi orang dewasa dan wahana yang bisa dimainkan untuk keluarga oleh karenanya tempat rekreasi ini menjadi salah satu wisata terfaforit di Surabaya.

Tempat Wisata Surabaya Ciputra Waterpark

tempat wisata surabaya
instagram.com by@potretsby

Suka wahana permainan air, Bermain air di waterpark memang bisa menjadi alternatif rekreasi Yuk, kunjungi Ciputra Waterpark Surabaya, salah satu wahana permainan air terbesar di Asia Tenggara.

Ciputra Waterpark bisa menjadi tujuan wisata keluarga yang sangat indah dan nyaman dengan memiliki luas sekitar 5 hektar sehingga menjadi Wisata Air terluas di Surabaya. Ciputra waterpark didisain untuk bermain.

Kedalamannya dangkal,sehingga cocok sekali untuk berlibur Keluarga yang ingin memanjakan anak-anaknya. Kedalaman air yang hanya 1 meter untuk yang paling dalam di buat agar mengurangi risiko tenggelam.

Tempat Wisata Di Surabaya yang satu ini memiliki puluhan wahana seru yang dibagi menjadi tujuh zona, yaitu Sinbad’s Playground, Roc Tower, Syracuse Beach, Sirens River, Chimera Pool, Marina Lagoon, dan Tartarus Pool. Rasakan Syracuse Beach yang memberikan sensasi seolah sedang berenang di tengah lautan dengan ombak besar dan kecil yang bergantian.

jika anda ingin berkunjung kesini anda cukup menyediakan 75 rb untuk weekday dan 95 rb untuk wekend, sedangkan untuk tiketnya pelajar atau mahasiswa sekitar 55 rb untuk weekday dan 85 rb untuk wekkend cukup terjangkau juga kan.

Tempat Wisata Surabaya Kenjeran Park

tempat wisata surabaya
infopiknik.net

Jika Anda sedang liburan ke Surabaya kurang pas jika tidak mengunjungi Kenjeran Park yang memiliki suasana mirip seperti Ancol Jakarta, selain memiliki pantai yang indah, juga tersedia berbagai wahana dan spot-spot menarik untuk foto-foto.

Salah satu tempat di Kenjeran Park yang wajib kamu datangi adalah Atlantis Land Park yang mengusung konsep petualangan ala Disneyland.

Tempat Wisata Di Surabaya yang satu ini terbagi dalam 2 jenis yakni wahana air dan non air. wahana air kamu bisa mengunjungi Atlantis Waterland, Tornado Slide dan Boomerang Slide. sedangkan untuk wahana non air disediakan lebih banyak dari pada wahana air.

Disisni anda akan di fasilitasi oleh 32 wahana permainan yang bisa kamu coba mulai dari Dino Land, Misteri Atlantis, Carousel, dan Music Express. Ada juga Istana Es, Istana Patung Lilin, Wave Swinger, Happy Car hingga Bumper Car, sedangkan ntuk wahana permainan yang menantang kamu bisa mencoba Swing Drop, Viking, Blizzard, dan Dark Coaster yang sangat memcu adrenalin anda.

Wisata Kenjeran Park ini atau Atlantis Land, terdapat spot foto yang instagrammable seperti tempat peribadatan Budha dan Konghucu yaitu Pagoda Tian Ti, Patung Budha Empat Wajah, Klenteng Sanggar Agung dan Patung Dewi Kwan Im dan  belakang klenteng itu terdapat sepasang patung naga yang bisa dijadikan tempat untuk foto dengan pemandangan Pantai Kenjeran yang sangat memukau mata.

30+ Wisata Malang Batu yang Wajib Anda Kunjungi!

Tempat Wisata Surabaya Museum Sepuluh November.

Ketika anda sedang liburan ke Surabaya rasanya belum afdol kalau tidak mengunjungi Tugu Pahlawan, yap bangunan ikon Surabaya ini adalah salah satu yang paling terkenal dan gratis untuk dikunjungi.

Tugu Pahlawan adalah sebuah monumen yang menjadi markah tanah Kota Surabaya. Tinggi monumen ini adalah 41,15 meter dan berbentuk lingga atau paku terbalik. Tubuh monumen berbentuk lengkungan-lengkungan (Canalures) sebanyak 10 lengkungan, dan terbagi atas 11 ruas.

Monumen Tugu Pahlawan menjadi pusat perhatian setiap tanggal 10 November mengenang peristiwa pada tahun 1945 ketika banyak pahlawan yang gugur dalam perang kemerdekaan.

Tempat wisata di surabaya yang satu ini dibangun untuk menghormati parjurit Surabaya yang tewas selama pertempuran besar melawan tentara sekutu yang dilumpuhkan oleh NICA, dan yang ingin menduduki Surabaya pada 10 November 1945. Tugu pahlawan ini terletak di depan kantor gubenur.

Museum ini menyajikan diorama alias tiruan suasana yang terjadi ketika masa perang orang Suroboyo berjuang bersenjatakan bambu runcing mempertahankan kemerdekaan Indonesia

Ketika anda selesai mengunjungi Tugu Pahlawan ini, kamu bisa bergeser ke Monumen Kapal Selam yang berdiri kokoh terletak di samping bantaran sungai dan Jalan Pemuda, tempat ini sangat menarik dikunjungi karena jarang sekali bagi anda yang belum pernah melihat kapal selam secara nyata, baik dari luar maupun dari dalam.

Tempat Wisata Di Surabaya Monumen Kapal Selam

Akses menuju Tempat wisata di surabaya yang satu ini sangat mudah karena terletak di pusat kota Surabaya, anda bisa naik Kereta api lalu turun Stasiun Gubeng, atau naik Bus setelah turun dari Bungurasih naik bis kota jurusan THR setelah itu bertanya ke orang dimana kah letak monumen kapal selamnya berada.

Ada cerita unik di balik hadirnya monumen Kapal Selam ini. Pada suatu malam Pak Drajat Budiyanto yang merupakan mantan KKM KRI Pasopati 410 (buatan Rusia) ini dan juga mantan KKM KRI Cakra 401 (buatan Jerman Barat), bermimpi diperintahkan oleh KSAL pada waktu itu untuk membawa kapal selam ini melayari Kali Mas. Ternyata mimpi itu menjadi kenyataan. Dia ditugaskan untuk memajang kapal selam di samping Surabaya Plaza. Caranya dengan memotong kapal selam ini menjadi beberapa bagian, kemudian diangkut ke darat, dan dirangkai dan disambung kembali menjadi kapal selam yang utuh.

wisata ini termasuk wisata yang murah karena harga tiket masuk Monkasel Surabaya cukup murah, hanya dengan Rp 10.000 anda sudah bisa menikmati semua wahana yang ada di Monkasel. Tersedia juga kolam renang untuk anak-anak dengan membayar Rp 8.000 tiap orangnya. Selain itu, anda bisa melihat videorama yang terletak dibelakan monumen kapal selam, jam buka pemutaran video pada pukul 09.00, 10.00, 11.00 dan seterusnya. Video berdurasi kurang lebih 15 menit ini menceritakan sejarah kapal selam dan tentunya sejarah adanya monumen kapal selam.

 

30+ Pantai Di Malang yang Indah dan Wajib Anda Kunjungi

Tempat Wisata Di Surabaya Jembatan Suramadu

tempat wisata jembatan suramadu surabaya
phinemo.com

Jembatan Suramadu adalah sebuah jembatan penghubung antara pulau Jawa dan  pulau Madura jembatan ini berada di atas laut selat Madura yang berdekatan dengan Kota Surabaya dan Pulau Madura (di Bangkalan, tepatnya timur Kamal), Indonesia.

Panjang Jembatan ini sekitar 5,5 km, oleh karenanya jembatan ini memecahkan rekor Jembatan terpanjang di Indonesia. Jembatan ini sekarang di jadikan icon wisata Kota Surabaya karena keindahannya sebagai tempat wisata malam di Surabaya.

Jembatan ini Resmi di buka oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada 10 Juni 2009, pembangunan jembatan ini ditujukan untuk mempercepat pembangunan di Pulau Madura.

Jembatan Suramadu ternyata menarik banyak perhatian orang-orang, karena jembatan ini letaknya tepat melintasi Selat Madura, jadi orang-orang tertarik dengan pesona dari Jembatan Suramadu terutama saat Sunset dan malam hari pemandangan yang disuguhkan sangat indah sekali.

Tepat dibawah jembatan adalah Pantai Kenjeran yang dekat dengan pemukiman warga Tambak Wedi, tempat ini lebih ramai lagi saat malam hari, tepatnya saat weekend di bawah Jembatan Suramadu ini banyak berjajar para penjual makanan, aksesoris, hingga pasar malam yang lengkap dengan mainan untuk anak-anak ini banyak menyita perhatian masyarakat.

Disini juga terdapat beberapa warung-warung yang stay di pinggir pantai yang langsung mengarah ke Laut dengan pesona seperti ini, oleh karenaya tak hanya masyarakat surabaya saja yang tertarik untuk datang, tapi banyak juga orang-orang dari luar Surabaya yang tertarik untuk datang kesini.

Pantai Balekambang Malang, Tempat yang indah di Jawa Timur

Tempat Wisata Di Surabaya Kebun Binatang Surabaya

 

Kebun Binatang Surabaya merupakan tempat berlibur yang mengedepankan edukasi,sehingga sangat terkenal. Beralamat di Jl.Setail kota surabaya.

Kebun Binatang Surabaya pernah menjadi kebun Binatang terlengkap di Asia Tenggara. Luas tempat liburan di Surabaya ini mencapai luas sekitar 37 hektar.

Lama tak mendengar kabarnya, kira-kira bagaimana kondisi Kebun Binatang Surabaya kini? Kebun binatang terbesar se-Asia Tenggara itu sempat disorot media dalam dan luar negeri karena kondisinya sangat memprihatinkan. Apalagi banyak hewan yang mati secara berturut-turut. Terutama pada akhir 2013 hingga pertengahan 2014.

Kondisi itu disebut-sebut diakibatkan karena konflik kepengurusan yang berkepanjangan. Namun, kini perbaikan demi perbaikan telah dilakukan. Tak hanya kebersihan dan kesejahteraan hewan, program-program diciptakan untuk sarana edukasi bagi pengunjung.

Kalau kamu belum pernah mampir ke sana lagi, yuk lihat beberapa potretnya di bawah ini. Benarkah sudah ada perbaikan?

1. KBS buka mulai pukul 08.00-16.00 saat weekdays, serta weekend pukul 07.30-16.30

Hanya dengan membeli tiket sebesar 15,000 Rupiah anda bisa menikmati panorama hewan di Kebun Binatang ini.

WAHANA dan HARGA TIKET MASUK DI JATIM PARK 3 KOTA BATU

Museum House of Sampoerna

Museum ini adalah bangunan bersejarah sekaligus di jadikan museum tua yang menarik ini merupakan tempat wisata bersejarah di Surabaya.

Bangunan bergaya kuno masa penjajahan belanda yang masih kokoh dan terawat ini harus anda kunjungi.

Tiang-tiang penyangga museum House of Sampoerna yang berbentuk rokok semakin membuat bangunan ini menjadi eksotis. Serta membuatnya di lindungi oleh Negara.

Di tempat wisata bersejarah di Surabaya ini terdapat macam-macam koleksi alat pembuat Rokok,jenis-jenis pematik,foto keluarga,beberapa alat musik dan lain-lain. Kita dapat membeli cinderamata dan melihat proses pembuatan rokok yang menarik di House of Sampoerna lantai 2.

WAHANA, FASILITAS, PROMO, INFO HARGA MASUK JATIM PARK 2 BATU TERBARU!

Tempat Wisata Surabaya Taman Bungkul

tempat wisata surabaya taman bungkul
panduanwisata.id

Taman Wisata Bungkul yang bertempat wisata keluarga di Surabaya, yah kota surabaya yang disebut dengan pusatn ya negara Indonesia yang berada di bagian timur.

Hal ini dikarenakan banyaknya masyarakat yang berada disebelah timur untuk berbagai keperluan seperti berdagang  berobat, dan juga jalan jalan.

Taman Bungkul,taman yang indah, sangat cocok untuk Kumpul-Kumpul, pemandangan yang indah, tempat yang bersih sangat nyaman untuk di kunjungi.

Berlokasi di Jalan Darmo kota Surabaya mempunyai Fasilitas bermain untuk anak-anak,jogging track,tempat bermain Skateboard,amfiteater,Kolam air mancur,suasana Hijau. Penunjang lainya yaitu fasilitas internet,sehingga berkunjung ke sini sangat di manjakan oleh fasilitas-fasilitas yang menarik.

Wisata taman bungkul Surabaya bisa dikatakan adalah taman yang memiliki posisi yang sangat strategis di surabaya, menjadi jujukan pemuda pemudi Surabaya untuk melepaskan penat setelah seharian lelah bekerja dan harga tiket wisata Taman Bungkul Surabaya adalah free untuk semua orang.

Oleh karena itu wisata keluarga di Surabaya ini sering diadakan event-event hiburan dan sanggar budaya di Taman Bungkul juga banyak penjual yang menjajakan makanan Khas Surabaya, cocok untuk anda yang suka Berwisata Kuliner.

Adapun berbagai Fasilitas Wisata taman bungkul Surabaya yang disediakan oleh pemerintah kota Surabaya berikut beberapa fasilitas yang tersedia di wisata taman bugngkul

Taman bunga bungkul kurang lengkap jika sebuah tempat berbentuk taman bunga yang sangat indah disini banyak spot spot yang sangat mendukung untuk anda melakukan foto foto bersama-sama.

 

Pada bagian Taman bungkul ini tersedia tempat bermain extream sport yang dimaksud extreme sport adalah olahraga skate board, sepeda bmx, sepatu roda dll,  letak area ini berada di sebelah tenggara taman bungkul area ini cukup luas dan mampu untuk menambah ketangkasan anda dalam menaklukkan tantangan yang teredia disini, dijamin anda kan sangat mnyekuai area ini.

tempat ini juga terdapat bermain anak anak , seperti perosotan, ayunan, jungkat jungkit dan sejenisnya semua disediakan secara gratis tanpa ada pungutan sedikitpun.

Area selanjutnya adalah Walking refleksi adalah sebuah area untuk berjalan sambil melakukan terapi pijat, dimana diajalan ini ditanam batuan batuan kecil jika anda berjalan tanpa alas kaki maka anda sama saja melakukan pijat refleksi

Area selanjutnya Plasa wisata taman bungkuldimana area ini mirip sebuah teater terbuka dimana biasanya orang orang berkumpul, pada hari hari tertentu biasanya diadakan pertunjukan music, tari tarian atau teather.

Jika kamu lapar kamu bisa ke area timur disana ada sebtra kaki lima yang siap memnajakan isi perut anda. Salah satu yang terkenal adalah rawon kakulator dimana para penjualnya mampu menghitung pesanana dengan cepat selayaknya kaluator.

Tempat Wisata Surabaya Rumah Batik

Batik merupaan salah sati kearifan lokal Indonesia yang unik dan khas, karena setiap daerah di Indonesia memiliki motif batik sendiri di Jawa Timur sendiri masing-masing kabupatennya memiliki batik motif mereka sendiri dan untuk menjaga motif batik tersebut agar tetap lestari dan mengenalkan motif batik yang mereka miliki, sejumlah daerah mendirikan rumah batik yang berisi beragam motif batik yang berasal dari Indonesia.

Tempat ini memiliki koleksi batik yang sangat banyak lebih dari 2000 lembar kain batik dengan motif dan corak yang berbeda. Batik-batik tersebut berasal dari penjuru Nusantara sehingga Tempat ini pernah mendapatkan Rekor MURI karena berhasil membuat batik logo kota Surabaya terbesar

Tempat wisata edukasi di Surabaya ini Bisa di sebut Museum batik karena pernah mendapatkan rekor batik dengan logo Surabaya Terbesar rumah batik ini beralamat di Jalan Tambak Dukuh kota Surabaya.

Rumah batik ini buka Senin sampai Jum’at mulai pukul 08.00 sampai 20.00 WIB, sedangkan untuk Sabtu dan Minggu buka mulai pukul 08.00 sampai 19.00 WIB

Panorama Alam dan Wisata Pantai Kenjeran

Pantai yang terletak di Surabaya ini merupakan tempat wisata pantai di Surabaya yang Favorit untuk liburan dan bagi yang ingin menikmati panorama pantai.

Wisata Pantai Kenjeran Baru disebut juga sebagai Kenpark atau Pantai Ria Kenjeran wisata ini merupakan bangunan Wisata Baru di Surabaya.

Selain berelaksasi dengan panorama pantai pengunjung bisa menikmati liburan dengan memancing dengan menaiki perahu dan membeli ikan hasil para nelayan.

Lebih syahdu lagi apabila pengunjung membawa alas untuk duduk-duduk di bibir pantai atau di bawah pohon. Banyak permainan anak di tempat ini sehingga cocok untuk berlibur bersama keluarga di pantai ini.

Tempat ini menyediakan tempat yang menarik Pagoda Tian Ti, Kya-Kya Seaside, dan juga Dewi Kwan In bangunna-bangunan tersebut dari namanya saja sudah kental dengan nuansa arsitektur China selain itu, pengunjung juga bisa menikmati suasana di waterpark dan juga playground yang dijadikan fasilitas menarik di sana sehingga menjadikan lokasi ini sangat cocok untuk wisata anak di Surabaya.

Tempat wisata Patung Budha berwajah Empat

Keberadaan beberapa patung Buddha kini menjadi daya tarik sendiri bagi para wisatawan untuk Anda yang tertarik dengan Patung Buddha Empat Wajah berada di Surabaya, Jawa Timur.

Keberadaan patung Buddha yang menarik ini berada di kawasan sekitar Pantai Ria Kenjeran, jika Anda dari Kota Surabaya jaraknya sekitar 9 km saja.

Patung Buddha ini sangat mudah sekali untuk ditemukan karena bangunan patung yang tinggi dan berada dekat dengan Kelenteng Sanggar Agung.

Empat Wajah yang dimiliki patung Budhha ini merupakan sebuah lambang dari sifat kebaikan sang Buddha itu sendiri, yaitu melambangkan murah hati, pengasih, adil, dan meditasi.

Delapan tangan yang dimiliki melambangkan kekuatan dari sang Buddha dan masing-masing tangan memegang benda-benda yang berbeda pula.

Patung Buddha ini sangat mudah sekali untuk ditemukan karena bangunan patung yang tinggi dan berada dekat dengan Kelenteng Sanggar Agung.

Patung ini menawarkan keindahan artistik,sejarah,dan sauasana. Sangat di sayangkan jika berlibur ke tempat ini tanpa Kamera karena tempat ini sangat cocok untuk mengambil gambar. Sehingga banyak yang menjadikan tempat ini sebagai tempat berfoto di Surabaya yang hits.

Patung Budha ini telah masuk dalam catatan (MURI) Museum Rekor Indonesia karena merupakan patung paling tinggi di Indonesia. Letak patung ini di sudut tempat wisata pantai Kenjeran.

Jembatan Merah yang bersejarah

Jembatan Merah merupakan salah satu monumen sejarah di Surabaya, Jawa Timur yang dibiarkan seperti adanya (jembatan) Jembatan yang menjadi salah satu judul lagu ciptaan Gesang ini, semasa zaman VOC dahulu dinilai penting karena menjadi sarana perhubungan paling penting untuk menghubungkan Kalimas menuju Gedung Karesidenan Surabaya.

Kawasan Jembatan Merah merupakan daerah perniagaan yang mulai berkembang sebagai akibat dari Perjanjian Paku Buwono II dari Mataram dengan VOC

Tempat yang menjadi syarat akan sejarah sekaligus saksi bisu perlawanan rakyat Surabaya dalam memerangi penjajahan yang di lakukan Belanda. Jembatan Merah telah ikut serta dalam peristiwa luar biasa pada tanggal 10 November.

Terletak di perbatasan jembatan di kelola menjadi tempat wisata oleh 2 Kota yaitu Suabaya dan Malang. Tempat ini di akui bersejarah karena merupakan saksi bisu tewasnya Jendral tinggi belanda yaitu Mallaby, yang tewas karena perlawanan rakyat.

Patung Citra Raya Surabaya

Wisata Patung Citra Raya di Surabaya adalah salah satu tempat wisata seperti yang ramai dengan wisatawan pada hari biasa maupun hari liburan.

Patung Citra Raya di Singapura arena tidak hanya singapura saja yang memiliki patung dengan bentuk menyerupaii ikon singa laut saja, surabaya juga punya loh.

Tempat wisata malam surabaya ini menawarkan fasilitas sekitar 27 Hole di lapangan golf tidak hanya itu disini juga ada banyak klub keluarga.

Yaitu Universitas Ciputra, masjid, pasar, Surabaya International School, pusat komersial, Waterpark, dan Gymnasium. Tempat hiburan malam di Surabaya ini sangat cocok untuk berlibur keluarga dan foto-foto.

Sangat di sayangkan jika anda berada di kota Surabaya tidak mengunjungi wisata Citra Raya di Surabaya yang mempunyai keindahan yang tiada duanya wisata Citra Raya di Surabaya sangat cocok untuk mengisi kegiatan liburan anda, apalagi saat liburan panjang seperti libur nasional, ataupun hari ibur lainnya

Lookasi ini terletak di Jl. Kusuma Bangsa No.116-118, Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Surabaya, Jawa Timur, Indonesia

Patung WR.SOEPRATMAN

 

Monumen ini berada di lingkungan makam WR. Supratman di jalan kenjeran, Surabaya Timur, tepatnya berada di seberang Tempat Pemakaman Umum (TPU) Rangkah, dekat dengan POM Bensin.

Patung ini berupa Patung WR. Supratman dengan pose memainkan biola dengan latar belakang teks lagu Indonesia Raya versi lama.

Siapa sihWR.Soepratman Pencipta lagu Indonesia Raya yang sekarang dirinya diabadikan dengan bentuk patung di Surabayadengan teks lagu ini terpahat di dinding belakang Patung WR. Supratman, dengan tulisan ejaan lama.

Patung WR. Supratman ini memberikan makna yang lebih utuh tentang sosok Pahlawan Nasional ini di Komplek Makam WR. Suratman.

Patung serupa juga terdapat di Museum WR. Supratman, sama-sama berbentuk patung WR. Supratman tengah memainkan biola. Perbedaan kedua patung ini terletak pada ukuran dan warna, patung WR. Supratman di Museum Rumah Wafat WR. Supratman berwarna putih dan memiliki ukuran lebih besar dibanding yang ada di lokasi makam.

WR.Soepratman Pencipta lagu Indonesia Raya yang sekarang dirinya diabadikan dengan bentuk patung di Surabaya.

Kelenteng Hong Tiek Hian yang artistik

wisata klenteng surabaya
situsbudaya.id

Klenteng Hong Tiek Hian terletak di Jalan Dukuh, Surabaya Utara. Lokasi klenteng ini tidak jauh ke arah timur dari kawasan legendaris di Surabaya yakni Jembatan Merah Letaknya yang berada di Jalan Dukuh membuat masyarakat sekitar mengenal klenteng ini dengan sebutan Klenteng Dukuh.

Klenteng ini konon dibangun oleh Pasukan Tar-Tar di zaman Khu Bilai Khan di awal Kerajaan Majapahit berdiri tempat ini berada di kawasan Pecinan Surabaya, Inilah Klenteng Hong Tiek Hian, klenteng yang sudah berdiri ratusan tahun lamanya.

Konon tempat wisata realigi di Surabaya ini di buat oleh pasukan tartar, pada saat Khu Nilai Khan berkuasa di wilayah Asia Tenggara.

Tempat yang eksotis dan penuh sejarah yang wajib anda kunjungi karena keindahan bangunan yang Bertemakan kultur Negeri Cina jaman dulu.

klenteng Hong Tiek Hian ramai dikunjungi warga penganut Khong Hu Chu untuk beribadah. Selain itu, klenteng ini juga sering dijadikan sebagai sarana untuk pertunjukan wayang Potehi yang menarik perhatian bagi warga sekitar klenteng.

Klenteng ini ramai dikunjungi wisatawan setiap harinya. Bukan hanya wisatawan yang ingin beribadah, klenteng ini juga banyak dikunjungi oleh wisatawan dari luar kota pahlawan.

 

 

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *